Rumah Zakat Sediakan Sarana Air Bersih di Sumut

By Revolusioner 12 Jan 2026, 10:14:26 WIB LAZ
Rumah Zakat Sediakan Sarana Air Bersih di Sumut

Keterangan Gambar : Foto: Dok. Rumahzakat.org


Rumah Zakat menyalurkan bantuan sarana air bersih bagi warga terdampak banjir dan longsor di Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara. Bantuan tersebut disalurkan melalui Komunitas Cabang Pontianak Rumah Zakat dan dipusatkan di Lingkungan III, Sipange, Kecamatan Tukka.

Bencana banjir bandang dan longsor yang melanda wilayah tersebut menyebabkan terganggunya akses masyarakat terhadap air bersih. Kondisi ini menyulitkan warga dalam memenuhi kebutuhan dasar, termasuk keperluan ibadah dan aktivitas sehari-hari.

Bantuan sarana air bersih yang diberikan meliputi satu unit tandon air berkapasitas 2.000 liter, selang air sepanjang 600 meter, serta sejumlah keran air. Tandon tersebut ditempatkan di masjid setempat yang dimanfaatkan oleh sekitar 65 kepala keluarga.

Baca Lainnya :

Masjid yang menjadi lokasi penempatan tandon turut terdampak bencana. Hingga saat penyaluran bantuan, sisa material kayu akibat banjir bandang masih terlihat di bagian belakang bangunan, mencerminkan besarnya dampak bencana yang dialami warga.

Selanjutnya, instalasi selang air akan dilakukan dengan mengalirkan air langsung dari sumber mata air menuju tandon di masjid. Dengan sistem tersebut, masyarakat dapat mengakses air bersih untuk kebutuhan wudhu maupun keperluan harian selama masa pemulihan.

Dalam proses penyaluran bantuan, tiga relawan Rumah Zakat terlibat secara langsung. Secara keseluruhan, bantuan ini memberikan manfaat bagi 65 kepala keluarga atau sekitar 256 jiwa.

Melalui penyaluran sarana air bersih ini, Rumah Zakat berharap dapat membantu masyarakat memenuhi kebutuhan dasar pascabencana serta mendukung warga agar dapat kembali beraktivitas dan beribadah dengan lebih layak selama masa pemulihan.

Kontributor: Ghumaida Tsuraya Chairul Yumna

Editor: MAS

Sumber: Rumahzakat.org




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment